Sabtu, 23 Juni 2018

Lebih Untung Pakai TCASH, Berbagi di Bulan Ramadhan Menjadi Lebih Mudah

Alhamdulillah masih dipertemukan dengan bulan Ramadhan pada tahun 2018 ini.
Ramadhan adalah bulan penuh berkah yang membawa kebahagiaan untuk semua orang.
Pada bulan Ramadhan kita tidak hanya berpuasa menahan lapar, haus dan hawa nafsu saja namun banyak hikmah yang bisa kita petik dengan datangnya bulan Ramadhan.
Ramadhan mengajarkan kita arti menghormati dan menghargai kepada sesama manusia yang hidup bersosialisasi dan saling berdampingan. Kita tidak hanya menghormati orang yang berpuasa namun juga menghormati orang yang tidak berpuasa. Tua muda, kaya miskin, semua memiliki kewajiban yang sama untuk berpuasa, dan hak yang sama untuk menghargai sesama manusia.
Bulan Ramadhan, bulan penuh kebahagiaan.
Saatnya memperbaiki diri, membersihkan hati, dan menyucikan harta yang kita miliki dengan berbagi. Berbagi adalah amalan yang terpuji, terlebih jika dilakukan pada bulan Ramadhan. Berbagi tidak akan membuat kita miskin dan kehabisan harta. Justru dengan berbagi akan memperbaiki rejeki kita. Dengan berbagi, rejeki kita semakin lancar mengalir bagaikan sungai karena mereka yang kita beri pasti bahagia dan doa terbaik mereka untuk kita.
Nah, sekarang ini jaman sudah berkembang sangat pesat, teknologi semakin maju, media digital semakin terdepan, untuk berbagi pun kini menjadi sangat mudah. Pastinya sejak awal Ramadhan, keinginan untuk berbagi sudah muncul di luar kepala. Ibaratnya seperti tradisi yang turun menurun dilakukan. Sekarang berbagi kepada kerabat dan keluarga tidak lagi terhalang jarak dan waktu karena ada aplikasi yang aman dan terpercaya yang sangat memudahkan kita bernama aplikasi TCASH. TCASH hadir dengan berbagai kemudahan yang kita harapakan.

Penasaran apa sih TCASH itu?
TCASH adalah layanan uang elektronik (non-tunai) yaang dapat digunakan oleh semua pengguna Telkomsel (simPATI, kartu AS, LOOP dan kartu HALO) dan berfungsi layaknya rekening bank yang fleksibel dan tanpa bunga / bebas administrasi. Dengan TCASH berbagai kemudahan transaksi saya dapatkan. Berbuat baik janganlah ditunda-tunda. Berbuat baik kini bisa Pakai TCASH. Ibu jaman now seperti saya kalau berbuat kebaikan ya #PakeTCASH karena sangat praktis, banyak untungnya. Mau membelikan pulsa untuk ibu di kampung, membayarkan listrik di kontrakan sepupu, membayar traktiran makan ibu-ibu PKK, bayar beli apapun bebas biaya admin, sudah dapat diskon eh dapat cashback pula. TCASH memang Cash Jaman Now banget. Semua transaksi bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja, tidak perlu membawa dompet, cukup dalam satu aplikasi semua kebaikan bisa dijalankan.

Kemarin saya menyalurkan donasi melalui TCASH wallet di Rumah Zakat. Dalam hitungan detik donasiku langsung tersalurkan. Bahagia rasanya bisa berbagi rejeki kepada mereka yang membutuhkan, meski terhalang jarak yang jauh namun lewat TCASH berbagi kebaikan kepada mereka yang jauh menjadi semakin mudah. Besar kecil nominal yang kita donasikan akan sangat berguna bagi mereka yang membutuhkan. Cara membayar DONASI lewat TCASH yaitu :
- Masuk ke menu TCASH Wallet
- Pilih BAYAR BELI
- Pilih DONASI
- Dan ikutilah petunjuk selanjutnya. 

Kini saldo TCASH-ku sudah menipis saatnya mengisi saldo TCASH agar bisa berbagi kebaikan lagi kepada sesama. Cara mengisi saldo TCASH cukup mudah, kemarin saya melakukan isi saldo TCASH melalui M-Banking. Sebelumnya masuk dulu ke profil TCASH Wallet kita lalu pilih ISI SALDO, tunggu mendapat konfirmasi kode untuk pengisian saldo. Setelah mendapat kodenya baru kita lakukan transfer saldo. Dalam hitungan detik saldo TCASHku bertambah. Benar-benar sangat mudah.
 
Sudah pakai TCASH belum, kalau belum yuk #PakeTCASH sekarang juga. Download aplikasinya di Google Play atau Play Store dari handphone kita. Nomor Telkomsel yang kita daftarkan nantinya yang akan menjadi nomor rekening pada aplikasi TCASH Wallet. Aktifkan juga Sticker TCASH untuk kemudahan dalam transaksi di Merchant terdaftar. Sticker TCASH bisa didapatkan di minimarket atau supermarket dengan cara transaksi #PakeTCASH minimal Rp 50.000,- , dengan mengunjungi GraPari Telkomsel terdekat, atau dengan cara klik disini.



 

#JadiBaik #PakeTCASH 

Welcome Wajah Glowing Impianku!

Halo Beauties. Apa kabar? Semoga senantiasa sehat dan bahagia selalu, ya. Begitu pula dengan keadaan kulit kita, semoga sehat dan glowing, d...